Senin, 11 April 2011

Raja Ampat.

Anugerah Terindah lain yang di miliki Indonesia, Raja Ampat. Menurut Informasi yang saya dapatkan dari Wikipedia, Kabupaten Raja Ampat adalah salah satu kabupaten di provinsi Papua BaratIndonesiaIbukota kabupaten ini terletak di Waisai.


Kabupaten ini memiliki 610 pulau. Empat di antaranya, yakni Pulau Misool, Salawati, Batanta dan Waigeo, merupakan pulau-pulau besar. Dari seluruh pulau hanya 35 pulau yang berpenghuni sedangkan pulau lainnya tidak berpenghuni dan sebagian besar belum memiliki nama.

Waisai adalah, ibu kota kabupaten. Bila menggunakan pesawat udara, lebih dulu menuju Kota Sorong. Setelah itu, dari Sorong perjalanan ke Waisai dilanjutkan dengan transportasi laut. Sarana yang tersedia adalah kapal cepat berkapasitas 10, 15 atau 30 orang. Dengan biaya sekitar Rp. 2 juta, Waisai dapat dijangkau dalam waktu 1,5 hingga 2 jam.
Untuk Pariwisata sendiri Raja Ampat mempunyai spot khusus, Terutama wisata bahari akan dikembangkan di Pulau Kofiau, Misool, Waigeo Selatan dan Barat serta Kepulauan Ayau.

Ini adalah Video, yang menurut saya sangat menggambarkan keindahan Raja Ampat itu sendiri. Saya mengambilnya dari Youtube. Jadi, silahkan untuk para visitor, untuk mengenal lebih jauh bagaimana keindahan Raja Ampat yang sesungguhnya, Kunjungi Youtube, ataupun website resmi Visit Indonesia Check this Out :

Selain itu, saya pun menemukan video, dari badan konservasi Internasional, yang menyebutkan, bahwa kurang lebih di Raja Ampat ini terdapat 1500 pulau.



Jadi, Apa Komentar Anda tentang Raja Ampat? Tentunya surga bagi penyelam Indonesia. Indonesia,  Jutawan Budaya. Untuk itu, marilah kita jaga terus, budaya Indonesia ini. Jaga, Lestarikan dan Nikmati di keesokan hari. Salam Blogger! :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar